A. Selayang Pandang
Rafflesia Arnoldii merupakan salah jenis tanaman langka yang hanya tumbuh di kawasan Sumatra bagian selatan, terutama di Provinsi Bengkulu. Tanaman ini pertama kali ditemukan di Bengkulu pada tahun 1818, oleh seorang letnan dari Inggris, yang pada saat itu tengah menjabat sebagai Gubernur Bengkulu, Thomas Stamford Raffles dan Dr. Arnoldy, seorang ahli botani.
Oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu, bunga ini ditetapkan sebagai lambang provinsi. Karena Refflesia Arnoldii merupakan tanaman langka, maka sejak tahun 2000 Pemerintah Provinsi Bengkulu menetapkannya sebagai tanaman yang dilindungi dan harus dilestarikan. Selain itu, sejak tahun 2001, beberapa kawasan hutan yang menjadi habitat Rafflesia Arnoldii ditetapkan sebagai kawasan hutan yang dilindungi.
B. Keistimewaan
Keunikan dari tanaman yang juga kerap disebut sebagai bunga Rafflesia Arnoldii ini adalah tidak adanya akar, daun, dan tangkai. Hal ini dikarenakan Rafflesia Arnoldii merupakan tumbuhan parasit pada tanaman merambat, dan hanya tinggal di dalam akar tanaman inangnya. Bagian terbesar dari bunga ini adalah lima kelopak bunga yang mengelilingi bagian dalam, yang tampak seperti mulut gentong. Di dasar bagian yang seperti gentong ini, terdapat benang sari ataupun putik, bergantung pada jenis kelaminnya, Rafflesia Arnoldi jantan atau betina. Terpisahnya benang sari dan putik ini, membuat pembuahan bunga yang berbau busuk ini agak sulit. Dibutuhkan bantuan dari serangga, angin, ataupun air agar Rafflesia Arnoldii dapat berbunga.
Masa pertumbuhan Rafflesia Arnoldii terhitung lama, dapat memakan waktu hingga sembilan bulan, dan jika bunganya sedang mekar, hanya akan berlangsung selama seminggu. Maka tak heran, tidak banyak wisatawan yang cukup beruntung untuk melihat bunga yang biasanya mekar di bulan-bulan Agustus hingga November ini. Jika sedang mekar, bunga ini dapat memiliki diameter hingga 1 meter, dan beratnya dapat mencapai 11 kilogram. Bunga ini memang akan mengeluarkan bau yang tak sedap, namun bau inilah yang memancing serangga untuk mendekati Rafflesia Arnoldii, sehingga memungkinkan pembuahan terjadi.
C. Lokasi
Di Provinsi Bengkulu ada beberapa tempat yang menjadi habitat Rafflesia Arnoldii. Salah satunya terletak sekitar 52 km sebelah timur Kota Bengkulu, yakni di kawasan Hutan Lindung Register 5 Bukit Daun, Taba Penanjung, Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu. Kawasan hutan lindung ini berada di sisi jalan raya Kota Bengkulu Kepahiang. Terkadang, bunga yang sedang mekar hanya berjarak sekitar 5—10 meter dari jalan raya tersebut. Sehingga, wisatawan dapat melihat Rafflesia Arnoldii yang sedang mekar dari pinggir jalan ini.
D. Akses
Bagi pengunjung yang ingin melihat mekarnya Rafflesia Arnoldii, disarankan untuk menggunakan mobil pribadi, ataupun mobil sewaan. Dari Kota Bengkulu, pengunjung dapat menyewa mobil dengan harga sekitar Rp 300.000,00 per harinya (Desember 2008).
E. Harga Tiket
Tidak ada tiket resmi yang harus dibeli wisatawan jika ingin melihat bunga Rafflesia Arnoldii ini. Namun, biasanya penduduk sekitar yang turut menjaga bunga tersebut akan meminta sumbangan seikhlasnya, sebagai biaya perawatan.
F. Akomodasi dan Fasilitas Lainnya
Di sekitar Bukit Daun, Taba Penanjung, terdapat beberapa penjual tanaman yang menjual pakis dan anggrek hutan. Sehingga, pengunjung yang datang untuk melihat bunga Rafflesia Arnoldii dapat pula pulang dan membawa buah tangan berupa tanaman-tanaman cantik.
0 komentar:
Posting Komentar